Sabtu, 18 Oktober 2008

Pecel Bu Ani sebelah Bumi Daya Plaza


Pertama kali saya kerja di daerah Jakarta yaitu di Gedung Bumi Daya Plaza. Menurut historis pada waktu dulu gedung itu pernah merupakan gedung yang paling megah pada masanya.

Suatu kekagetan tersendiri, saya yang telah menginjakkan kaki cukup lama di jJkarta namun begitu sampai di daerah Sudirman pertama kalinya terbengong-bengong atas gedung-gedung pencakar langit pusat perkantoran penting di Jakarta.

Awalnya saya berfikir makanan di sini tentunya mahal-mahal dan aneh-aneh. Namun asumsi saya tersebut itu salah setelah beberapa lama saya kerja di Bumi Daya Sekuritas. yagn berlokasi di Bumi Daya Plaza Masih banyak makan tradisional yang tersedia di sekitar sini. Murah bersih dan enak.

Nah ini salah satunya. Setelah berkali-kali pindah gedung perkantoran - masih di sekitar Sudirman yang nota bene sudah menikmati berbagai jenis rasa makanan - saya masih teringat dan kangen akan pecel Bu Ani sebelah Bumi Daya Plaza. Letakknya di jalan Muchtar Kusuma Atmaja, di rumah persis di sebelah Gedung Bumi Daya Plaza. Saya di situ suka pecel pake empal dan rawonnya.

Kali ini saya dan teman kantor makan nasi pecel pake tempe untuk bisa merasakan aslinya rasa pecel. Kalau boleh jujur menilai yang namanya pecel lele, pecel ayam dan sebagainya serigkali tidak menampakkan rasa pecel seperti aslinya. Sekali lagi kalau boleh bangga, nenek saya yang sering saya panggil Mbok Mo (almh) - waktu itu adalah kepala juru masak di salah satu desa di klaten, jateng - bisa masak pecel dengan rasa asli dan masakan pecel itu bis memberikan kenangan sampai kapanpun juga. Meskipun tidak bisa menggantikan masakan Mbo Mo (almh) namun pecel Bu Ani ini bisa jadi bahan pertimbangan.

Pecel nya dibuat segar dan dicampur dengan bumbu pecel yang khusus racikan sendiri . Bahkan saya dengar sendiri dari Bu Ani, ada yang khusus membeli bumbu pecelnya untuk dibawa ke luar negeri (AS) untuk dinikmati sanak keluarganya di sana.

Yang khusus di sini dibandingkan tempat lain yaitu kesederhanaan, kebersihan dan rasanya yang asli. Memang satu-satunya cara pembaca menilai setuju atau tidak setuju dengan penialain saya ya mencobanya sendiri.

Yang pasti saya kalau ingin makan pecel maka saya akan cari pecel Bu Ani sebelah Bumi Daya Plaza. OO..ya rawon nya juga enak kok.


Salam Tour Kuliner

IBP

1 komentar:

NWO Observer mengatakan...

Visit this blog. Thank you!