Masakan Seafood memang khusus ikan yang diperoleh dari laut. Untuk beberapa orang ada yang alergi, kalau untukku apapun bisa masuk ke perut. Untuk tempat makan ini satu yang membuat kesan buatku, tadinya aku tidak suka makanan seafood, tetapi sejak aku makan di sini aku jadi lebih suka seafood.
Kali ini aku bertemu rekan-rekan lama di seafood D'Cost Seafood di Plaza Semanggi Jakarta, tepatnya di lantai 3-A Unit 10. Kesan pertama masuk di sini adalah cara pesannya sungguh modern, dengan menyebutkan pesanan, pelayan akan mengetikkan pesanan di IPod Touch-nya dan tidak lama kemudian makanan tersedia.
Motonya "Mutu Bintang 5 - Harga Kaki 5", ternyata kenyataannya memang seperti itu, bisa Anda bandingkan info di web sitenya http://www.dcostseafood.com dan di kenyataannya.
Selain ikan dengan dibakar, digoreng dari laut, ternyata tersedia juga tempe, tahu dan kangkung tentunya ditambah rasa seafoodnya. Ada juga ayam, cumi, ikan, kepiting dengan berbagai macam bentuk masakan.
Cukup ramai juga di tempat ini, bahkan perputaran orang juga cukup cepat, dengan demikian lebih baik reservasi terlebih dahulu sebelum datang. Ternyata selain di Jakarta di beberapa tempat (al Kemang, Plasa Semanggi, ITC Permata Hijau, Blok M Square, Sunter, Atrium Senen, Gajah Mada Plaza, Thamrin City), cabangnya ada di beberapa kota diantaranya di Makasar, Cibubur, Depok, Cikokol, Denpasar, Banjarmasin.
Lebih baik datang sendiri untuk menikmati seafood ala D'Cost.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar